Mediasiutama,Kukar – Prestasi membanggakan kembali diraih oleh para atlet muda asal Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar). Tiga siswa SMPN 3 Tenggarong yang tergabung dalam Pusat Pendidikan dan Latihan Olahraga Pelajar Daerah (PPLPD) berhasil meraih medali emas dalam kejuaraan tingkat provinsi.
Penghargaan atas prestasi tersebut diberikan langsung oleh Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Kukar, Aji Ali Husni, pada Senin (9/9/2024) di halaman SMPN 3 Tenggarong.
Ketiga atlet berbakat ini berhasil menorehkan prestasi gemilang dalam cabang olahraga panahan, sepeda, dan angkat besi.
Prestasi mereka ini tentu menjadi bukti nyata bahwa pembinaan atlet muda di Kukar berjalan dengan sangat baik.
“Kami sangat bangga dengan prestasi yang telah diraih oleh anak-anak kita. Ini adalah bukti bahwa potensi olahraga di Kukar sangat besar,” ujar Aji Ali Husni dalam sambutannya.
Kata Aji Ali, PPLPD merupakan program yang digagas oleh Dispora Kukar untuk menjaring dan membina atlet-atlet berbakat sejak usia dini.
Melalui program ini, diharapkan dapat lahir atlet-atlet profesional yang mampu mengharumkan nama Kukar di kancah nasional maupun internasional.
“PPLPD adalah wadah yang tepat bagi atlet muda untuk mengembangkan potensi mereka. Kami akan terus mendukung dan memfasilitasi para atlet agar dapat meraih prestasi yang lebih tinggi lagi,” tambah Aji.
Dalam kesempatan yang sama, Dispora Kukar juga melakukan sosialisasi terkait seleksi PPLPD tahun 2025 yang akan dilaksanakan pada bulan November mendatang.
Menurut dia, hal ini dilakukan untuk memberikan kesempatan kepada siswa-siswi lainnya yang memiliki minat dan bakat di bidang olahraga untuk bergabung dalam program ini.
“Kami mengajak seluruh siswa-siswi di Kukar untuk ikut serta dalam seleksi PPLPD. Siapa tahu kalian adalah calon atlet berprestasi yang akan mengharumkan nama daerah,” ajak Aji. (Adv/Dispora Kukar)

