November 30, 2024

Mediasiutama, Tenggarong – Witwitan Special Tea, sebuah usaha minuman yang menawarkan sensasi teh premium dengan harga yang sangat terjangkau, berhasil memenangkan hati warga Tenggarong dalam waktu singkat. Dresdiando, pemilik dan pendiri Witwitan Special Tea, membangun usaha ini dengan semangat untuk menciptakan minuman unik yang menggabungkan kualitas premium dengan harga yang ramah di kantong.

Dresdiando menjelaskan bahwa latar belakang pembentukan usaha ini berasal dari kecintaannya pada teh dan keinginan untuk menemukan alternatif minuman yang lebih istimewa dibandingkan minuman biasa.

“Saya ingin menciptakan teh dengan kualitas terbaik namun tetap mudah diakses oleh semua kalangan. Setelah melakukan riset, akhirnya saya menciptakan Witwitan Special Tea dengan roasted milk tea sebagai menu unggulannya,” ujar Dresdiando.

Keistimewaan utama dari Witwitan Special Tea terletak pada proses pembuatan dan bahan-bahan alami yang digunakan. Tidak ada bahan instan dalam setiap sajian yang ditawarkan, dan semua minuman dibuat dengan tangan, menggunakan teh asli dan bahan-bahan alami lainnya.

“Kami tidak menggunakan bubuk instan, setiap minuman dibuat dari bahan alami, bahkan roasted milk tea kami membutuhkan waktu sekitar satu jam untuk pembuatannya,” jelas Dresdiando.

Dengan harga mulai Rp 15.000, pelanggan mendapatkan kualitas yang sebanding dengan harga.

Tak hanya itu, produk seperti matcha dan strawberry jam yang disajikan di Witwitan Special Tea juga menggunakan bahan-bahan berkualitas tanpa pengawet, memberikan rasa segar dan alami.

“Semua bahan seperti matcha dan strawberry jam kami buat sendiri tanpa pengawet, rasanya bisa bersaing dengan teh dari coffee shop besar,” tambah Dresdiando.

Antusiasme masyarakat Tenggarong terhadap Witwitan Special Tea sangat tinggi. “Dalam lima bulan sejak dibuka, kami sudah bisa menghabiskan puluhan porsi dalam dua jam di tempat kami berjualan. Ini menunjukkan betapa masyarakat Tenggarong menyukai produk kami,” ungkap Dresdiando.

Ke depannya, Dresdiando berharap Witwitan Special Tea bisa terus berkembang dan dikenal lebih luas, serta terus menjaga kualitas dan inovasi dalam produk yang ditawarkan.

“Kami ingin Witwitan Special Tea terus berkembang dan menjadi pilihan utama bagi masyarakat Tenggarong yang ingin menikmati teh premium dengan harga yang terjangkau,” tutup Dresdiando.

Adv/UMKM KUKAR

Print Friendly, PDF & Email

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *