April 19, 2025


Mediasiutama, Kukar – Bupati Kutai Kartanegara (Kukar), Edy Damansyah, menekankan pentingnya program konkret yang berfokus pada pembinaan atlet dalam pengelolaan sepak bola daerah. Hal ini disampaikannya saat menghadiri Ordinary Congress Asosiasi Kabupaten (ASKAB) PSSI Kukar tahun 2025 yang dirangkai dengan pelantikan pengurus baru periode 2024-2028 di Hotel Grand Elty Singgasana, Tenggarong, Kamis (27/2/2025).

Dalam sambutannya, Bupati Edy mengucapkan selamat kepada Ketua dan seluruh jajaran pengurus ASKAB PSSI Kukar yang baru dilantik. Ia berharap kepengurusan baru ini dapat bekerja secara optimal untuk kemajuan sepak bola di Kutai Kartanegara dengan fokus utama pada pembinaan yang terstruktur dan berkelanjutan.

Edy Damansyah menegaskan bahwa program kerja yang akan disusun oleh ASKAB PSSI Kukar harus memiliki arah yang jelas dan dapat diimplementasikan dengan baik. Menurutnya, pembinaan atlet muda harus menjadi prioritas utama demi melahirkan pemain berbakat di masa mendatang.

“Setelah pelantikan ini, akan ada pembahasan mengenai program kerja dalam ordinary congress. Saya berharap program yang disusun bersifat konkret dan lebih berfokus pada konsep pembinaan. Karena saya memahami bahwa jika pembinaannya baik, hasilnya pun akan baik,” ungkap Edy.

Ia juga mengingatkan agar ASKAB PSSI Kukar tidak hanya fokus pada kompetisi, tetapi juga membangun sistem pembinaan yang kuat sejak usia dini. Menurutnya, banyak talenta muda di Kukar yang perlu didukung agar dapat berkembang dan bersaing di tingkat yang lebih tinggi.

ASKAB PSSI Kukar berhasil mengukir prestasi dengan meraih medali emas di cabang sepak bola pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Kalimantan Timur. Bupati Edy mengapresiasi pencapaian ini dan berharap agar prestasi tersebut dapat dipertahankan, bahkan ditingkatkan di masa mendatang.

“Saya sangat mengapresiasi pencapaian ASKAB PSSI Kukar yang telah membawa daerah ini meraih medali emas di Porprov Kaltim. Prestasi ini harus dijaga dan ditingkatkan agar Kukar selalu menjadi yang terbaik,” katanya.

Selain itu, Edy juga mengingatkan pentingnya tindak lanjut terkait penggunaan stadion sebagai markas besar ASKAB PSSI Kukar. Ia meminta agar proses administrasi terkait segera diselesaikan sehingga stadion tersebut dapat dimanfaatkan secara optimal.

“Saya ingat betul bahwa pengurus sebelumnya sudah menyetujui stadion tersebut dijadikan markas ASKAB. Kami sudah menyetujui hal tersebut, hanya saja perlu ditindaklanjuti mengenai proses administrasinya. Mohon dicek kembali,” tegasnya.

Dengan kepengurusan baru yang lebih solid dan program kerja yang lebih konkret, Bupati Kukar berharap ASKAB PSSI dapat menciptakan ekosistem sepak bola yang lebih profesional dan memberikan dampak positif bagi perkembangan olahraga di daerah tersebut.

Adv/Diskominfo Kukar

Print Friendly, PDF & Email

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *