Mediasiutama.com, Kukar – Tingkatkan massa air di Desa Sebulu Ulu Kecamatan Sebulu, Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Kutai Kartanegara (Kukar) lakukan pemasangan pipa lebih besar. Hal itu diungkapkan oleh Kepala Desa (Kades) Sebulu Ulu, Zul Haidir.
Zul Haidir mengungkapkan, saat ini proyek yang berjalan di Desanya adalah pemasangan pipa PDAM baru yang berukuran lebih besar dari sebelumnya.
“Untuk sementara ada pemasangan pipa PDAM yang 10 inci, untuk memperlancar saluran air ke rumah warga. “Awalnya pipa cuman 6 inci” ucap Zul Haidir saat diwawancara Via Telpon beberapa waktu lalu.
Ia juga mengatakan, kegiatan yang tengah berlangsung adalah proyek dari PDAM Kukar, yang bertujuan untuk menambah massa air.
“Pemasangan pipa ini merupakan proyek yang telah dijalankan di desa kami oleh PDAM Kabupaten” katanya.
Zul juga menjelaskan, selain di Desa Sebulu Ulu, pemasangan pipa PDAM ini akan dilakukan di Daerah, Sebulu Modern hingga daerah antai.
“rencananya pemasangan pipa PDAM ini nanti akan dilakukan mulai daerah sebulu modern sampai daerah antai. Ya tapi ini bertahap” jelasnya.
Selian itu ia berharap, dengan ada pergantian pipa yang berukuran lebih besar ini dapat menambah massa air, sehingga masyarakat terbantu dengan hal itu.
“Harapannya ya, dapat memperlancar saluran air yang ada di desa kami (Desa Sebulu Ulu),” harapnya. (Adv/Kominfo Kukar)