April 20, 2025

Ketua Komisi II DPRD Kaltim, Nidya Listiyono

Mediasiutama.com, Samarinda – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kalimantan Timur (Kaltim) mendesak Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kaltim untuk menjaga kestabilan stok bahan bakar minyak (BBM) di Kaltim jelang Natal dan Tahun Baru 2024. Hal ini berkaitan dengan kewaspadaan terhadap aksi-aksi penimbunan BBM yang bisa menyebabkan kelangkaan.

Ketua Komisi II DPRD Kaltim, Nidya Listiyono, mengatakan, pihaknya akan melakukan kunjungan ke Pertamina untuk memastikan ketersediaan BBM dan gas untuk masyarakat Kaltim. Dia mengatakan, kunjungan ini penting untuk mengantisipasi lonjakan permintaan BBM di akhir tahun.

“Kami akan jadwalkan kunjungan ke Pertamina dalam waktu dekat. Kami ingin memastikan bahwa stok BBM dan gas di Kaltim aman dan mencukupi,” kata Nidya.

Nidya, yang akrab disapa Tiyo, juga mengatakan, pihaknya khawatir terjadi penimbunan BBM oleh pihak-pihak tertentu yang ingin memanfaatkan momentum. Dia meminta Pemprov Kaltim melalui dinas terkait untuk aktif melakukan razia terhadap penimbun BBM.

“Jangan sampai ada yang bermain-main dengan BBM. Kami minta Pemprov Kaltim bersama pihak berwajib untuk aktif melakukan razia. Jika ada yang ketahuan menimbun BBM, harus ada sanksi yang tegas,” tegas Nidya.

Nidya berharap, dengan langkah-langkah ini, masyarakat Kaltim bisa mendapatkan BBM dengan mudah dan harga yang wajar. Dia mengatakan, hal ini juga sejalan dengan program pemerintah untuk menjaga stabilitas ekonomi dan kesejahteraan masyarakat. (Adv/DPRD KALTIM)

Print Friendly, PDF & Email

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *