April 18, 2025

Triyatma, Kepala Bidang Pemasaran Pariwisata Dinas Pariwisata Kukar menerangkan soal Festival Ramadan di kembali hadir di Masjid Agung Sultan Sulaiman. (Kontributor)

Mediasiutama.com, Tenggarong – Dalam semarak bulan suci, Masjid Agung Sultan Sulaiman menjadi pusat perayaan Festival Ramadan yang diadakan oleh Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara (Pemkab Kukar). Festival yang telah memasuki tahun ketiganya ini, berlangsung dari 11 Maret hingga 10 April, menghadirkan beragam kegiatan yang melibatkan masyarakat setempat.

Triyatma, Kepala Bidang Pemasaran Pariwisata Dinas Pariwisata Kukar, menyampaikan bahwa kerjasama dengan pengelola masjid telah terjalin guna menyukseskan festival yang telah menjadi agenda tahunan. “Kami berkoordinasi erat dengan pengelola Masjid Agung Sultan Sulaiman untuk menyelenggarakan rangkaian acara ini,” ucap Triyatma pada Rabu (13/3/2024).

Festival ini tidak hanya menjadi ajang silaturahmi, tetapi juga platform bagi anak-anak dan remaja untuk menunjukkan bakat mereka melalui berbagai lomba, seperti hapalan surah pendek, qiroati, cerdas cermat, adzan, hadrah, fashion busana muslim, dai cilik, dan lomba membangunkan sahur. Selain itu, pengunjung dapat menikmati penampilan musik religi yang berlangsung setiap hari di pintu masuk masjid dari pukul 16.00 hingga 18.00 Wita.

“Kegiatan yang kami tawarkan konsisten dengan tahun-tahun sebelumnya, memberikan kesempatan bagi generasi muda untuk berkembang,” tambah Triyatma.

Festival ini terbuka untuk seluruh warga Kukar, yang tidak hanya dapat menikmati kegiatan-kegiatan tersebut, tetapi juga berburu takjil di sekitar Masjid Agung dan Monumen Pancasila. Sebagai bagian dari festival, Dinas Pariwisata Kukar menyediakan lembaran kertas laporan untuk para peserta yang akan diisi oleh pengurus masjid sebagai catatan ibadah selama Ramadan.

“Kami menyediakan kolom laporan untuk mencatat kegiatan ibadah para peserta. Imam yang memimpin akan tercatat, dan peserta yang paling rajin akan mendapatkan hadiah,” jelas Triyatma.

Menjelang sore dan malam hari, berbagai jenis lomba lainnya akan digelar. Dua panggung telah disiapkan untuk keperluan ini, satu panggung kecil di Jalan Panjaitan untuk acara sore hari, dan panggung utama di depan Masjid Agung untuk acara malam hari.

“Festival Ramadan di Tenggarong ini menjanjikan pengalaman yang tak terlupakan bagi seluruh peserta dan pengunjung, sekaligus memperkuat nilai-nilai kebersamaan dan kebudayaan di bulan yang penuh berkah ini,” pungkasnya. (*)

Adv/Diskominfo Kukar

Print Friendly, PDF & Email

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *