March 17, 2025

Peran BUMDes Rukun Sejahtera Desa Segihan Untuk Kesejahteraan Masyarakat. *(adv/ist)

Mediasiutama.com, Tenggarong – Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) terus berupaya agar Badan Usaha Milik Desa (Bumdes) mengambil langkah proaktif dalam pengembangan ekonomi di tingkat desa.

Kepala DPMD Kukar, Arianto, menegaskan bahwa Bumdes memiliki kapasitas yang sangat besar dalam memanfaatkan sumber daya ekonomi lokal yang ada.

“Dengan pengelolaan yang efisien, kami yakin Bumdes dapat berkontribusi secara signifikan dalam meningkatkan pertumbuhan ekonomi di seluruh desa di Kukar,” tegas Arianto.

Ia memberikan contoh nyata keberhasilan Bumdes di Desa Sungai Payang dan Desa Loaduri Ilir, di mana kedua desa tersebut berhasil meraih peningkatan pendapatan melalui pengembangan sektor pariwisata serta optimalisasi potensi sumber daya alam.

“Sinergi yang kuat dengan berbagai pihak akan membantu Bumdes dalam meningkatkan pendapatan desa secara maksimal,” tambahnya.

Arianto juga berharap kolaborasi ini dapat berdampak positif bagi status ekonomi dan kesejahteraan masyarakat desa.

“Dukungan dari semua elemen masyarakat dan pemangku kepentingan sangat penting untuk mencapai visi ini. Kami berkomitmen untuk menciptakan kerjasama yang solid demi kemajuan desa-desa di Kukar,” tutupnya. (*)

(adv)

Print Friendly, PDF & Email

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *