
Mediasiutama, Tenggarong – Industri kuliner Indonesia semakin berkembang, dan salah satu UMKM yang turut meramaikan pasar adalah Pempek Urang Hulu. Pemiliknya, Nur Apni, memulai bisnis ini dari hobi dan berhasil menciptakan produk yang disukai oleh masyarakat Kutai, dengan cita rasa yang unik dan khas. Pempek Urang Hulu kini dikenal memiliki cita rasa berbeda dari pempek pada umumnya, yang disesuaikan dengan lidah masyarakat lokal.
“Pempek Urang Hulu diracik dengan cita rasa khas yang sesuai dengan selera orang Kutai. Kami ingin memberikan pempek yang lebih terasa akrab di lidah masyarakat, namun tetap mempertahankan kualitas dan keunikannya,” ujar Nur Apni.
Pempek Urang Hulu juga sangat memperhatikan kualitas dan keamanan produknya. “Kami memastikan pempek yang kami produksi sudah bersertifikat halal dan memenuhi standar keamanan pangan yang ketat. Konsumen dapat menikmati pempek dengan rasa yang terjamin dan tanpa rasa khawatir,” kata Nur Apni.
Kesuksesan Pempek Urang Hulu juga berkat dedikasi untuk mempertahankan kualitas dan keaslian rasa.
“Kami menggunakan bahan baku terbaik, dan selalu berusaha memberikan rasa yang konsisten. Banyak pelanggan yang terus kembali karena mereka merasa puas dengan kualitas produk kami,” ujar Nur Apni.
Meski sudah sukses di pasar lokal, Nur Apni memiliki harapan untuk mengembangkan usaha ini lebih luas.
“Saya berharap Pempek Urang Hulu dapat dikenal lebih luas, tidak hanya di Kutai, tetapi juga di seluruh Indonesia,” katanya.
Dengan adanya dukungan dari pemerintah untuk meningkatkan akses pemasaran dan memperkenalkan produk kuliner lokal dalam event nasional, Nur Apni yakin usaha UMKM ini akan semakin dikenal dan berkembang pesat.
Adv/UMKM KUKAR