December 8, 2024

Mediasiutama, Tenggarong – Ketekunan dalam berusaha akhirnya membuahkan hasil manis bagi M. Adil Hidayat dan Risman Widian Pratama. Setelah mencoba lebih dari 20 usaha yang gagal, mereka kini berhasil membangun Susu Setia, sebuah brand minuman kekinian yang sukses merebut hati masyarakat Kalimantan Timur. Keberhasilan tersebut tidak datang dengan mudah, namun melalui proses panjang yang dimulai dengan semangat pantang menyerah.

“Sebelum akhirnya berhasil dengan Susu Setia, kami mencoba berbagai usaha selama tiga tahun, tapi hampir semuanya gagal. Total ada 20 usaha yang kami coba dan semuanya tidak berhasil. Tapi kami terus berusaha dan pada 22 Desember 2019, kami membuka Susu Setia pertama kali di Car Free Day Tenggarong dengan produk pertama kami, Thai Tea dan Milky Series. Ternyata, hari pertama itu produk kami terjual habis. Itu jadi titik balik kami,” jelas M. Adil Hidayat.

Melihat antusiasme yang besar dari konsumen, Susu Setia membuka outlet pertamanya di Jalan K.H Dewantara pada 23 Desember 2019.

Hanya dalam waktu singkat, bisnis ini berkembang pesat, dengan membuka cabang kedua di Kampung Baru pada Januari 2020 dan cabang ketiga di Loa Kulu serta Danau Murung pada Februari 2020.

Keberagaman rasa yang ditawarkan menjadi salah satu daya tarik utama Susu Setia.

“Produk kami memiliki berbagai varian rasa yang disukai banyak orang, namun Thai Tea kami adalah produk unggulan yang paling banyak dicari. Kami menawarkan Thai Tea dengan harga sangat terjangkau, hanya 5000 rupiah per gelas. Dengan harga terjangkau, kami memberikan pengalaman menikmati Thai Tea yang otentik dan berkualitas,” ujar Risman.

Salah satu kunci keberhasilan Susu Setia adalah kemampuannya untuk memenuhi kebutuhan konsumen yang mencari minuman kekinian dengan harga yang bersahabat.

“Kami menawarkan minuman yang tidak hanya enak tapi juga bisa dinikmati siapa saja dengan harga yang terjangkau. Banyak konsumen yang kembali karena rasa yang membuat mereka ingin terus menikmatinya, itu menjadi nilai lebih bagi kami,” tambah M. Adil.

Diterima dengan hangat oleh masyarakat Kalimantan Timur, Susu Setia kini telah menjadi pilihan utama bagi mereka yang mencari teman nongkrong atau teman makan yang menyegarkan.

“Kami sangat bersyukur Susu Setia diterima dengan baik, tidak hanya karena harganya yang terjangkau, tapi juga karena rasanya yang khas dan bisa membuat orang rindu. Kami hadir untuk memenuhi kebutuhan konsumen yang mencari minuman berkualitas dengan harga yang tidak menguras kantong,” jelas Risman.

Dengan ekspansi yang terus berjalan, Susu Setia berambisi untuk terus berkembang.

“Kami ingin menjadi brand minuman nomor satu di Kalimantan Timur, dengan produk yang memiliki kualitas setara minuman mall, namun tetap terjangkau oleh semua kalangan. Kami juga berharap bisa membuka lebih banyak gerai agar lebih banyak orang yang bisa menikmati Susu Setia,” tutup M. Adil.

Dari kegagalan yang tak menghentikan langkah mereka, Susu Setia kini menjadi contoh nyata bagaimana sebuah usaha bisa sukses dengan ketekunan, inovasi, dan pemahaman pasar yang tepat. Ke depannya, brand ini berkomitmen untuk terus memberikan yang terbaik bagi para “Teman Setia”, sambil tetap menjaga kualitas dan rasa yang sudah menjadi ciri khasnya.

Adv/UMKM KUKAR

Print Friendly, PDF & Email

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *