
Mediasiutama,Kukar – Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kukar meluncurkan program pembinaan khusus untuk komunitas kaligrafi. Program ini bertujuan untuk menggali dan mengembangkan bakat-bakat muda di bidang kaligrafi, serta memperkuat eksistensi Kukar di kancah seni kaligrafi nasional.
Kepala Dispora Kukar, Aji Ali Husni, mengungkapkan bahwa program ini akan fokus pada pembinaan para pemuda yang telah menunjukkan prestasi di berbagai ajang, khususnya Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ).
“Kami ingin memberikan ruang bagi mereka untuk terus belajar dan berkembang,” ujar Aji Ali, Sabtu (10/8/2024).
Kata Aji Ali, untuk mendukung program ini, Dispora Kukar akan menyediakan berbagai fasilitas dan program pelatihan yang terstruktur. Mulai dari pelatihan dasar hingga lanjutan, semua akan diberikan secara gratis.
“Kami berharap dengan adanya pembinaan ini, komunitas kaligrafi di Kukar dapat lebih solid dan berprestasi,” imbuhnya.
Kemudian, salah satu lokasi yang tengah dipertimbangkan untuk pelaksanaan pelatihan adalah Taman Titik Nol. Namun, keputusan akhir mengenai lokasi pelatihan akan diumumkan kemudian.
Menurut Aji Ali, program ini terbuka untuk semua kalangan, mulai dari anak-anak hingga dewasa. Dispora Kukar mengajak masyarakat, khususnya para pecinta kaligrafi, untuk ikut berpartisipasi dalam program ini.
Dengan adanya program pembinaan ini, diharapkan Kukar dapat menjadi pusat pengembangan seni kaligrafi di Kalimantan Timur.
“Selain itu, kita berharap program ini juga dapat melahirkan generasi penerus seniman kaligrafi yang berkualitas,” pungkasnya. (Adv/Dispora Kukar)