March 17, 2025

Mediasiutama, Kukar – Sate Taichan Nekma, usaha kuliner yang didirikan oleh pasangan Erik Septiansyah dan Desia Nur Fajrina, kini semakin populer di Tenggarong. Memulai usaha di awal 2024, mereka terinspirasi oleh tren kuliner sate taichan yang viral di media sosial dan bertekad untuk menawarkan sate taichan dengan bahan-bahan premium dan rasa yang berbeda dari yang lain.

“Fokus kami adalah pada kualitas bahan yang digunakan. Kami hanya menggunakan bahan premium untuk setiap sajian sate taichan yang kami tawarkan,” jelas Desia, salah satu pendiri Sate Taichan Nekma.

Sejak dibuka, usaha ini berkembang pesat. Permintaan yang terus meningkat membuat Erik dan Desia harus menambah stok daging ayam mereka, dari awalnya hanya 5 kg per dua hari, kini menjadi 40 kg. Selain sate, mereka juga menawarkan berbagai pilihan minuman yang semakin melengkapi menu mereka.

“Saya sangat senang melihat respons positif dari pelanggan, yang membuat kami semakin bersemangat untuk terus mengembangkan usaha ini,” ujar Desia.

Dengan bahan berkualitas tinggi dan pelayanan terbaik, Sate Taichan Nekma kini menjadi pilihan utama bagi warga Tenggarong yang mencari kuliner sate dengan cita rasa unik dan premium.

Erik dan Desia berharap, usaha mereka tidak hanya berkembang tetapi juga bisa memberikan kontribusi positif bagi perekonomian lokal.

Adv/UMKM KUKAR

Print Friendly, PDF & Email

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *