September 11, 2024

Mediasiutama,TENGGARONG – Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) meluncurkan aplikasi SIE DESA (Sistem Informasi Elektronik Desa) sebagai upaya untuk meningkatkan efisiensi dalam pengelolaan data desa. Kepala DPMD Kukar, Arianto, menyatakan bahwa aplikasi ini bertujuan untuk menggantikan metode manual dalam pengelolaan data yang selama ini diterapkan.

“Aplikasi SIE DESA dirancang untuk mempermudah pengelolaan, pengumpulan, dan pemanfaatan data yang berkaitan dengan perangkat desa, Badan Permusyawaratan Desa (BPD), arsip desa, kelembagaan, hingga aset desa,” ujar Arianto.

Selama ini, pengolahan data desa dilakukan secara manual dengan laporan dikirim dalam bentuk fisik setiap bulan atau semester, yang sering kali memakan waktu dan rawan kesalahan. Dengan adanya aplikasi ini, data dapat diunggah secara langsung ke sistem dan dipantau secara real-time oleh pihak DPMD Kukar.

Arianto menambahkan bahwa aplikasi ini juga memungkinkan kecamatan dan DPMD untuk melakukan monitoring yang lebih efektif dan efisien. “Dengan SIE DESA, kami bisa memastikan bahwa data yang diperoleh selalu up-to-date dan dapat diakses kapan saja,” jelasnya.

Sebelum peluncuran aplikasi ini, DPMD Kukar telah melakukan sosialisasi kepada seluruh desa melalui Rapat Kerja Daerah (Rakerda). Meskipun implementasi aplikasi masih dalam tahap awal, Arianto mengungkapkan bahwa desa-desa telah mulai menginput data mereka.

“Kami berharap aplikasi SIE DESA dapat meningkatkan akurasi data dan membantu dalam perencanaan serta pelaksanaan program-program yang lebih sesuai dengan kebutuhan desa,” tutup Arianto. (*)

Adv/DPMD KUKAR

Print Friendly, PDF & Email

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *